Cara Membuat Water Close Dari Pipa PVC


Cara Membuat Water Close Dari Pipa PVC

Tips -Biasanya saluran untuk WC dan air limbahan dalam kamar mandi itu di pisah agar tidak cepat penuh tetapi itu untuk rumah, sedangkan dalam parkteknya misalkan saja di ruko dan tempat lain yang tidak memiliki tempat untuk memisahkan keduanya sehingga saluran wc digabung dengan saluran kamar mandi.

Hal yang sudah pasti terjadi adalah setiap kali kita menyiram air baik melalui saluran WC atau maka uap dari saluran tersebut akan keluar dari saluran air kamar mandi sehingga menimbulkan bau yang tidak sedap . Untuk mengatasinya kita bisa menggunakan teknik water close seperti di saluran wc, caranya adalah sebagai berikut;

Cara Membengkok Pipa PVC secara Manual (tanpa mesin bending)

1. Pertama tama, isilah pipa PVC dengan pasir, tujuannya adalah untuk mencegah bagian pipa yang ditekuk tidak gepeng atau mengecil (membentuk oval).
Pengisian pasir sebaiknya agak padat dengan cara mengetuk ketukkan pipa secara tegak lalu diisi pasir lagi dari atas.
Penutupan pipa perlu dilakukan pada kedua ujung pipa untuk mencegah pasir keluar lagi, sebaiknya gunakan kayu sebagai penyumbat ujung pipa.

isi pipa pvc dengan pasir lalu ditutup / sumbat  untuk membengkokkan pipa menjadi huruf "V" .

2. Siapkan kompor gas, usahakan di ruang agak terbuka, sehingga ventilasi berjalan baik, karena ada kemungkinan bau yang dihasilkan dari proses pemanasan pipa.
- Panaskan bagian pipa PVC yang mau di bengkok, pemanasan harus dilakukan dengan cara terus diputar pelan agar semua bidang rata terpanasi.
- pemanasan dilakukan dengan meletakkan pipa diatas api, jangan menyentuhkan pipa pada api (jadi ini untuk memanaskan, bukan membakar).
- setelah sekitar 4 s/d 5 menit, harus diperhatikan bahwa dinding pipa PVC mulai kelihatan melunak ... maka bagian kiri dan kanan pipa sudah dapat ditarik sehingga membengkok.

PENTING :

- perhatikan untuk bekerja di ruang dengan ventilasi yang baik. Hindarkan dari jangkauan anak anak – use on your on risk !!
- Jangan membakar Pipa Pvc (menyentuhkan api secara langsung) karena ketika PVC dibakar, akhirnya akan berubah warna menjadi coklat bahkan menghitam sehingga secara visual menjadi jelek.
- jika pipa diisi pasir, maka penyumbatan ujung pipa dengan kayu / lainnya tidak boleh rapat total, melainkan harus ada celah celah sedikit untuk memberi kesempatan udara panas keluar agar tidak meletup.
- Pakailah sarung tangan atau balutan kain untuk mencegah ketidak sengajaan cedera panas atau lainnya saat proses pemanasan pipa.

Nah karena disini kita hanya membengkokkan seperti huruf "V" maka cukup dengan teknik diatas karena bengkoknya tidak ekstrim. Nah dibagian bawah huruf "V" itulah water close jadi uap air tidak bisa masuk ke saluran air  dan bau tidak keluar.


Popular posts from this blog

Cari Es Lahar Merapi Di Kudus?

Jual Rumah Siap Huni Kudus

Cara Mengatasi Dak Beton Bocor Dengan Mudah